Bahaya Berburuk Sangka terhadap Jantung Kata dr Zaidul Akbar. (YouTube dr Zaidul Akbar Official)

Untuk mengatasi gejala omicron tersebut, resep herbal ala dr. Zaidul Akbar berikut ini patut dicoba agar batuk pilek dan gejala lainnya teratasi.

Salah satu gejala yang dapat ditimbulkan dari covid varian Omicron adalah batuk pilek tak kunjung henti.

Bahkan, resep herbal ala dokter yang juga penulis buku resep JSR berikut ini berkhasiat untuk mengobati infeksi tenggorokan.

dr. Zaidul Akbar menuturkan bahwa kapulaga merupakan bahan herbal yang mengandung antibiotik dan bermanfaat untuk mengobati batuk pilek dan infeksi tenggorokan.

Resep herbal ala dr. Zaidul Akbar untuk mengatasi gejala Omicron seperti batuk pilek ini sangat sederhana karena hanya menggunakan tiga bahan saja.

"Gampang aja, ambil cengkeh, ambil kapulaga, kasih daun mint sedikit, kasih air panas, jadinya teh daun mint,” ungkap dr. Zaidul Akbar

“Kapulaga ini salah satu antibiotik yang ada pada tumbuhan selain cengkeh dan bunga lawang,” tutur dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar juga menjelaskan bahwa resep herbal dari tiga bahan tersebut akan menghasilkan zat anti infeksi untuk mengobati batuk pilek dan infeksi tenggorokan.

“Ada bahan anti infeksinya itu, bisa untuk infeksi tenggorokan, lagi batuk pilek bisa pakai itu,” kata dr. Zaidul Akbar.

Karena resep tersebut terbuat dari bahan herbal, maka tubuh pun akan merasakan manfaat luar biasa lainnya disamping mengatasi gejala omicron seperti batuk pilek

Dengan demikian, gejala Omicron seperti batuk pilek dan infeksi tenggorokan dapat teratasi tanpa perlu mengkonsumsi obat-obatan.